Dukung Smart City, Kendaraan Listrik Grab Di Lounching

Minggu, 11 April 2021 : 22.20

0 komentar

Gibran harapkan kendaraan listrik bisa bantu hidupkan city walk Slamet Riyadi dan fasilitas love kitchen di Pasar Gedhe bisa bantu masyarakat


TERASWISATA - Walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka, Jumat (9/4/2021) kemarin di kawasan perempatan Ngarsapura meluncurkan kendaraan listrik guna mendukung Kota Surakarta Smart City.

Peluncuran kendaraan untuk hantaran paket dan pesanan makanan ini atas kerjasama Pemerintah Kota Surakarta, PT PLN Persero Surakarta dan PT Grab Indonesia.

Rifky dari Grab mengatakan apresiasinya atas kesediaan Walikota Surakarta hadir dalam event peluncuran tersebut.

“Inovasi untuk Kota Surakarta. Kita tadi menikmati kendaraan ramah lingkungan. Kendaraan listrik dalam sepeda. Kendaraan listrik dalam bentuk sepeda listrik dipakai 30 pengemudi. Kendaraan ini disewa dengan harga sewa murah harian untuk para mitra yang tidak memiliki sepeda motor. Dengan sewa Rp. 30 ribu sehari sudah termasuk charge,” bebernya.

Gibran harapkan kendaraan listrik bisa bantu hidupkan city walk Slamet Riyadi dan fasilitas love kitchen di Pasar Gedhe bisa bantu masyarakat.

“Intinya bisa bantu Kota Surakarta dalam. Pemulihan ekonomi dengan kendaraan listrik Grab ini,” kata Gibran.

“Kita akan bekerja cepat memulihkan ekonomi Surakarta dengan menjalin sebanyak mungkin kerjasama dan sinergi baik swasta maupun BUMN untuk memajukan Kota Solo,” Imbuhnya.

Diketahui, Grab juga menyediakan skuter listrik yang bisa dinikmati masyarakat. Dengan dibatasi kecapatan 25 km perjam sepanjang Jalan Slamet Riyadi.

“Dibatasi dengan GPS sehingga tidak bisa keluar Jl. Slamet Riyadi. Dengan teknologi dengan penurunan kecepatan, ” ungkap Rifky.

Kendaraan listrik disediakan dari Gesits dan merk lainnya semuanya dari BUMN.

Grab juga bekerjasama dengan pemerintah dalam pengembangan UMKM dengan platform digital. Salah satunya sudah tersedia di Pasar Gedhe Surakarta.

Pada kesempatan peluncuran kendaraan listrik tersebut, Walikota Gibran berkesempatan mencoba Grab shella yang akan berkonvoy ke Balai Kota Surakarta.

Untuk penyewaan kendaraan listrik, Walikota mengusulkan durasi penyewaan ditambah dari 30 menit menjadi satu jam. (Dia)

Share this Article

TeraswisataTV

More Stories